Wonosobo – Inilah antusias Puluhan anggota dan pengurus Komunitas Rejo Semut Ireng Kabupaten Wonosobo yang menggelar bakti sosial di dua kecamatan, yaitu Wadaslintang dan Kalibawang, Wonosobo Jawa Tengah, dengan membagikan sebanyak 3 ton sayur mayur berupa kubis, wortel, dan kentang secara cuma-cuma kepada warga setempat.pada Jumat siang (11/10/2024).
Ketua DPD Rejo Semut Ireng, Suyudi Nugroho, mengungkapkan sayuran yang dibagikan merupakan hasil panen dari petani Rejo Semut Ireng yang berasal dari Kecamatan Mojotengah dan Kejajar.
“Hari ini kami mengadakan bakti sosial dengan membagikan sayuran berupa kubis, wortel, dan kentang kepada warga Wadaslintang dan Kalibawang. Sayuran ini berasal dari petani Rejo Semut Ireng di Kecamatan Mojotengah dan Kejajar,” Paparnya.
Suyudi menambahkan bahwa kegiatan ini digerakkan oleh rasa empati terhadap para petani yang saat ini menghadapi tantangan berat. Ia berharap agar pemerintah, baik pusat maupun daerah, dapat mengambil tindakan untuk mengatasi keluhan para petani, khususnya di wilayah Wonosobo, yang saat ini menghadapi situasi sulit.
“Kami berharap pemerintah segera mencari solusi agar para petani bisa lebih sejahtera,” imbuhnya.Kegiatan bakti sosial ini mendapat respon positif dari warga setempat yang merasa sangat terbantu dengan adanya pembagian sayuran gratis, terutama di tengah kondisi harga bahan pokok yang terus naik dan kebutuhan hidup yang semakin meningkat.
Lebih lanjut sesi wawancara lainnya, Rejo Semut Ireng juga menyatakan dukungannya terhadap pasangan Ahmad Lutfi dan Taj Yasin dalam Pemilihan Gubernur Jawa Tengah yang akan datang. Suyudi berharap pasangan tersebut dapat mengakomodasi keluhan dan kebutuhan para petani agar taraf hidup mereka meningkat di masa mendatang.(Adm)